Disaat pak dosen menerangkan
pelajaran di depan kelas, seringkali ada beberapa hal yang tidak kita mengerti. Mau nanya, takut
dibilang bodoh. Kalau tidak nanya, nanti tidak bisa jawab soal ujian. Nah,
situasi seperti ini memang wajar banget terjadi, kok. Tapi, bukan berarti kita
jadi tidak boleh bertanya. Ingat kata pepatah kan, malu bertanya sesat dijalan.
Kalau memang bingung atau tidak tahu, bertanyalah! Tapi, perhatikan rambu-rambu
berikut ini juga, ya :
YES
· Tenangkan diri kita biar tidak gugup saat
bertanya. Kalau gugup, pertanyaan yang keluar dari mulut kita akan terdengar
tidak jelas karena kita terbata-bata saat mengucapkannya. Biasanya sih, kita
sering gugup saat bertanya dengan orang yang belum kita kenal. Makanya, anggap
saja orang ini sebagai teman lama kita.
· Bertanyalah dengan kalimat yang sopan dan
jelas. Supaya si penjawab menghargai kita dan kita bisa mendapatkan jawaban
yang ramah.
· Sebisa mungkin, fokus sama pertanyaan kita.
Maksudnya, tanyakan satu hal dalam satu waktu. Jadi, si penjawab bisa menangkap
lebih jelas arah pertanyaan kita dan tidak bingung member jawabannya.
NO
· Tidak lihat-lihat situasi dan kondisi saat
mau bertanya. Misalnya, kita memotong pembicaraan orang lain. Bukannya dapat
jawaban, yang ada kita justru dikira tidak sopan. Bisa gawat nanti!.
· Mengulang pertanyaan yang sama selama
beberapa kali. Itu menandakan kalau kita tidak menyimak jawaban dari orang yang
kita Tanya.
· Pertanyaan yang keluar dari jalur juga tidak
asyik, tuh! Kita boleh bertanya banyak tentang suatu masalah, tapi jangan
sampai tidak nyambung dengan apa yang lagi dibicarakan ya.
Sumber: Majalah Gadis Edisi Tahunan 2009 dengan perubahan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar