Minggu, 01 Januari 2012

CARA AGAR KITA MAKIN AKRAB DENGAN ORANGTUA


Meskipun kita selalu ketemu tiap hari, belum tentu lho orang tua merasa dekat dengan kita. Begitu pula sebaliknya. That’s why kita harus mengakrabkan diri dengan orang tua. Siapa tahu dari situ segala macam uneg-uneg yang selama ini disimpan bisa tersampaikan. Hubungan kita dengan mama dan papa jadi lebih asyik. Caranya agar kita lebih akrab, yaitu: 

1. Kenali Orang Tua ke Semua Teman Kita 
Kalau memungkinkan, ajak orangtua untuk ikut ngobrol bareng saat teman-teman kita main ke rumah. Mau lebih seru? Bikin acara makan bareng orangtua dan teman kita. 

2. Sediakan Setengah Jam Untuk Cerita Kegiatan kita pada orangtua sepulang sekolah. Paling tidak, mereka dapat mengetahui kabar terbaru kita. 

3. Sering-seringlah menghubungi orangtua 

Seperti kalau kita telepon atau SMS pacar atau sobat saja. Tanyakan kabar orangtua dan sedang apa mereka. Pasti mereka senang deh dengan perhatian kecil seperti ini. 

4. Jangan Lewatkan Acara Makan Bersama. Saat makan inilah kesempatan kita untuk saling bercerita tentang segala macam hal. 

5. Ajak Orang Tua Untuk Curhat. Sesekali kita gantian jadi pendengar yang baik buat mereka. Sebuah pelukan sudah cukup menjadi support, kok. 

6. Sediakan satu hari dalam seminggu untuk dihabiskan bareng orangtua. Terserah mau jalan bareng atau sekedar menemani beliau melakukan hobinya. 

7. Minta temenin orangtua. Misalnya, saat mencari kado buat adik, atau lagi lihat-lihat bazaar. Selain bisa jadi ajang ngobrol, kita juga bisa saling cari tahu selera masing-masing. 

8. Be All Ears For Every Words They Say. Meskipun dalam hati kita menolak, coba untuk menjaga perasaan mereka. Dari complain sampai omelan, tanggapi saja dengan tenang. Kalau mood orangtua lagi bagus, baru selipkan sedikit opini kita. 

SUMBER: Majalah Gadis Edisi Tahunan 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar